Bakwan Kentang

8:45 AM
Assalamualaikum......

Selamat pagi untuk anda yang ingin mau memasak, nah kali ini saya akan memberikan tips cara membuat Bakwan Kentang

 Kentang biasanya sudah biasa kita buat menjadi perkedel atau kentang goreng atau juga risol isi kentang. Tapi makanan yang satu ini juga bisa dibuat bakwan yang enak lezat dan juga bisa sebagai teman saat waktu santai anda.Oke tidak usah nunggu apa apa lagi ini dia resepnya:

Bahan- bahan nya adalah:

1 buah kentang ukuran sedang, kupas, serut kasar
2 sdm tepung terigu
1/8 sdt baking powder
50 g jamur merang, potong-potong
1 batang daun bawang, iris tipis
1 buah cabai merah besar, buang bijinya, cincang halus
1/2 butir telur, kocok lepas
1/2 sdt kaldu ayam bubuk
1/4 sdt merica bubuk
garam secukupnya


Bumbu halus:
1 siung bawang putih
1/2 sdt ketumbar


Cara membuat:
1. Campur semua bahan dan bumbu halus, aduk semua hingga rata.
2. Sendokkan adonan ke dalam pinggiran wajan yang telah dipanaskan tunggu beberapa saat lalu cidukan bakwan yang di pinggri wajan tadi ke dalam minyak yang sudah panas, goreng hingga matang dan kuning kecoklatan.
3. Angkat, lalu tiriskan, sajikan.
   
    Tips: Saat masak usahakan minyak panas dan minyak agak banyak

Selesai sudah dan sekarang silahkan hidangkan kepada keluarga atau kerabat anda, makanan ini bisa dicemil pada saat santai atau pun sedang kerja santai atau juga bisa jadi teman nasi saat makan, yang pasti enak, gurih, renyah dan manis tercampur menjadi satu. Nah Sekarang tunggu apa lagi silahkan praktekin deh resep Bakwan kentang ini yah...

Wassalam

Artikel Terkait

Previous
Next Post »